Kesenian Gamelan Singo Barong dan Singo Edan, Kearifan Lokal Desa Sumbersuko

Kesenian Gamelan merupakan kesenian khas Suku Jawa

Desa Sumbersuko merupakan desa yang sangat menghargai budaya. Salah satu bentuk penghargaan terhadap budaya, Desa Sumbersuko memiliki paguyuban Gamelan. Kesenian gamelan desa Sumbersuko sudah banyak dikenal di kabupaten Bondowoso terutama kecamatan Klabang. Kesenian Gamelan yang diberinama Singo Barong dan Singo Edan ini eksis karena dalam setiap pementasannya selalu mengangkat tema akulturasi budaya Jawa dan Madura di daerah Bondowoso dengan sentuhan alunan gamelan yang dibuat lebih modern.

Para pemuda Desa Sumbersuko Klabang sangat antusias belajar
kesenian gamelanmusik pengiring Singo Barong dan Singo Edan
guna melestarikan kearifan lokal Desa Sumbersuko
Kesenian singo barong ini diasuh oleh bapak Misradi warga dusun krajan satu desa Sumbersuko. Bekerja sama dengan organisasi masyarakat Karang Taruna, bapak Misradi menularkan kesenian ini pada anak muda desa Sumbersuko. Kegiatan yang dilakukan dengan latihan rutin tiap bulan yang diselenggarakan di balai desa Sumbersuko. Adanya rutiniatas paguyuban kesenian Gamelan ini diharapkan mampu menularkan pada generasi muda untuk menghargai dan melestarikan kearifan lokal yang dimiliki Desa Sumbersuko. Lain dari pada itu untuk memberikan wadah kepada generasi muda desa sumbersuko untuk berkreasi dalam dunia seni pertunjukan agar budaya gamelan tidak menjadi hiburan masyarakat yang kuno bagi anak muda Indonesia terutama generasi muda desa Sumbersuko.


Latihan Rutin anggota paguyuban kesenian Gamelan Singo Barong  dan Singo Edan
Desa Sumbersuko Klabang-Bondowoso

Share this article :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "Kesenian Gamelan Singo Barong dan Singo Edan, Kearifan Lokal Desa Sumbersuko"

SAY NO TO DRUGS

SAY NO TO DRUGS